BAHARI, SYAIFUL (2021) EVALUASI PELAYANAN INFORMASI OBAT PADA PASIEN DI KLINIK SEMEN GRESIK TUBAN. Diploma thesis, Akademi Farmasi Surabaya.
Text
COVER.pdf Download (41kB) |
|
Text
RINGKASAN.pdf Download (125kB) |
|
Text
COVER DALAM - DAFTAR ISI.pdf Download (796kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (135kB) |
|
Text
BAB II - VI.pdf Download (509kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (141kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (315kB) |
Abstract
Pelayanan Informasi Obat adalah kegiatan yang di lakukan oleh Apoteker dalam pemberian informasi mengenai informasi obat yang tidak memihak, dievaluasi dengan kritis dan dengan bukti terbaik dalam segala aspek penggunaan obat kepada profesi lain, pasien atau masyarakat. Klinik Semen Gresik Tuban adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi – tingginya di wilayah kerjanya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pelayanan informasi obat dengan Standart Pelayanan Kefarmasian di Klinik Semen Gresik Tuban. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Sampel dalam penelitian ini adalah pasien rawat jalan di Klinik Semen Gresik Tuban yang telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Sampel berjumlah 100 orang. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan Quota sampling. Cara pengumpulan data dengan lembar checklist yang di isi sendiri oleh peneliti sesuai hasil pengamatan. Analisa data mengunakan analisa Univariat dan Bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pelayanan Informasi Obat pada pasien rawat jalan di Klinik Semen Gresik Tuban sesuai dengan Standart Pelayanan Kefarmasian di Klinik Semen Gresik Tuban dengan kategori cukup baik dengan skor total 41,8%. Pada penilaian informasi nama obat (73%), informasi sediaan obat (15%), informasi dosis obat (99%), informasi cara pakai obat (96%), informasi penyimpanan obat (16%), informasi indikasi obat (93%), informasi efek saming obat (26%), informasi kontraindikasi obat, stabilitas obat dan interaksiobat (0%).
Item Type: | Thesis/Diploma (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Kesehatan > Farmasi > Farmasi Klinis Komunitas dan Manajemen Farmasi |
Depositing User: | Elvia Ikasari |
Date Deposited: | 23 May 2022 01:48 |
Last Modified: | 23 May 2022 01:48 |
URI: | http://repository.akfarsurabaya.ac.id/id/eprint/699 |
Actions (login required)
View Item |