WENDARI, AYU AJENG (2021) PROFIL DISTRIBUSI OBAT DAN BAHAN MEDIS HABIS PAKAI (BMHP) di INSTALASI RAWAT JALAN (Studi dilakukan di Rumah Sakit Mata Undaan Surabaya). Diploma thesis, Akademi Farmasi Surabaya.
Text
COVER.pdf Restricted to Registered users only Download (121kB) |
|
Text
RINGKASAN.pdf Download (89kB) |
|
Text
COVER DALAM - DAFTAR ISI.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (193kB) |
|
Text
BAB II - VI.pdf Restricted to Registered users only Download (877kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (183kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (572kB) |
Abstract
Distribusi obat merupakan suatu proses dalam rangka menyalurkan atau menyerahkan sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai dari tempat penyimpanan sampai kepada unit pelayanan (depo) atau pasien dengan tetap menjamin mutu, stabilitas, jenis, jumlah, dan ketepatan waktu. Sistem distribusi di unit pelayanan dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satu sistem distribusi yang ada di rumah sakit yaitu sistem desentralisasi, dan sistem resep perorangan (individual prescribing). Tujuan dari pemilihan sistem distribusi ini untuk memperkecil kesalahan dalam pemberian perbekalan farmasi, dimulai dari penyediaan perbekalan farmasi yang dibutuhkan, menjaga obat di ruangan baik kualitas maupun kuantitas, menghindari pemborosan dan penyalahgunaan perbekalan farmasi, pemantauan perbekalan farmasi terutama obat kepada pasien sehingga memberikan efek terapi yang diharapkan. Rumah Sakit Mata Undaan masih menemui berbagai macam inefisiensi dalam proses distribusi obat. Berdasarkan observasi, beberapa faktor yang mempengaruhi proses distribusi obat di Rumah Sakit Mata Undaan Surabaya diantaranya faktor ketersediaan obat, kebijakan rumah sakit yang tidak sebanding dengan jumlah sumber daya manusia yang ada di instalasi farmasi, sistem informasi manajemen rumah sakit yang kurang mendukung, ketidakcocokan antara kartu stok dengan stok obat, ketidakcocokan antara fisik obat dengan stok komputer. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran sistem distribusi obat dan bahan medis habis pakai (BMHP), mengetahui tentang sumber daya manusia, sarana dan prasarana, prosedur, serta proses administrasi di instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Mata Undaan Surabaya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Pengamatan yang dilakukan pada penelitian ini merupakan pengamatan langsung pada sistem yang sedang berjalan disertai wawancara mendalam dengan informan yang terlibat dalam pelaksanaan distribusi obat dan bahan medis habis pakai di Rumah Sakit Mata Undaan Surabaya. Informan yang diwawancara yaitu kepala instalasi farmasi, apoteker penanggung jawab rawat jalan, petugas pelaksana distribusi, kepala IGD, dan kepala kamar operasi. Hasil wawancara disebut dengan data primer, kemudian data-dara berupa dokumen atau disebut dengan data sekunder.
Item Type: | Thesis/Diploma (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Kesehatan > Farmasi > Farmasi Klinis Komunitas dan Manajemen Farmasi |
Depositing User: | Elvia Ikasari |
Date Deposited: | 19 Apr 2022 04:17 |
Last Modified: | 19 Apr 2022 04:17 |
URI: | http://repository.akfarsurabaya.ac.id/id/eprint/617 |
Actions (login required)
View Item |