UJI AKTIVITAS EKTRAK INFUSA BUNGA TELANG (Clitoria ternatea L) TERHADAP DAYA HAMBAT Candida albicans

Rahayu, Nyimas and Sa’diyah, Lailatus and Kusumo, Galuh Gondo UJI AKTIVITAS EKTRAK INFUSA BUNGA TELANG (Clitoria ternatea L) TERHADAP DAYA HAMBAT Candida albicans. Akademi Farmasi Surabaya.

[img] Text
ARTIKEL ILMIAH_13515060_NYIMAS RAHAYU.pdf

Download (195kB)

Abstract

Kandidiasis merupakan penyakit infeksi yang sering terjadi pada masyarakat Indonesia. Infeksi ini umumnya terjadi di daerah aksila, lipat paha, sela-sela jari, vagina, dan mulut. Penyebab kandidiasis adalah infeksi jamur Candida albicans. Salah satu cara untuk mengobati kandidiasis adalah diberikannya obat-obat antifungi dan obat tradisional. Obat tradisional dipilih karena memiliki efek relatif lebih kecil dari pada obat kimia dan harga yang terjangkau. Jenis tanaman yang dapat dimanfaatkan sebagai antifungi adalah bunga telang (Clitoria ternatea).Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas ekstrak infusa bunga telang terhadap daya hambat Candida albicans. Dalam penelitian ini replikasi dilakukan sebanyak 6 kali dengan 5 macam konsentrasi yang berbeda. Metode yang digunakan untuk mengamati zona hambat yaitu difusi kertas cakram. Hasil penelitian pada konsentrasi 20 %, 40 %, 60 % memiliki zona hambat kategori lemah, sedangkan pada konsentrasi 80% dan 100% memiliki zona hambat kategori sedang. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ekstrak infusa bunga telang berpengaruh terhadap zona hambat Candida albicans. Kata Kunci : Ekstrak bunga telang, Candida albicans, zona hambat

Item Type: Article
Subjects: Kesehatan > Farmasi
Depositing User: Elvia Ikasari
Date Deposited: 07 Apr 2019 05:13
Last Modified: 07 Apr 2019 05:13
URI: http://repository.akfarsurabaya.ac.id/id/eprint/59

Actions (login required)

View Item View Item