EKSTRAKSI ASAM SITRAT PADA SARI BUAH JERUK PURUT (Citrus hystrix) MENGGUNAKAN CaCl2

Pratama, Fajar and Wardani, Ratih Kusuma and Fernanda, M. A. Hanny Ferry EKSTRAKSI ASAM SITRAT PADA SARI BUAH JERUK PURUT (Citrus hystrix) MENGGUNAKAN CaCl2. Akademi Farmasi Surabaya.

[img] Text
ARTIKEL ILMIAH_13515024_FAJAR PRATAMA.pdf

Download (131kB)

Abstract

Asam sitrat dapat diperoleh dari buah – buahan, misalnya buah jeruk purut. Asam sitrat adalah asam organik lemah yang biasa digunakan untuk bahan pengawet dan antioksidan pada makanan. Asam sitrat dapat diekstraksi dari buah dengan menggunakan kalsium klorida. Tujuan penelitian ini untuk mengekstraksi asam sitrat dari buah jeruk purut dengan menggunakan kalsium klorida. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kalsium klorida dapat mengekstraksi asam sitrat pada buah jeruk purut. Asam sitrat yang diperoleh adalah kristal jarum putih. Total massa asam sitrat 134,61 mg diekstrak dari 90 mL sari buah jeruk purut (% rendemen 1,92%) dan 228,39 mg asam sitrat diekstraksi dari 200 mL sari buah jeruk purut (% rendemen 0,95%). Keywords: Asam sitrat, Ekstraksi, Sari Buah Jeruk Purut, CaCl2

Item Type: Article
Subjects: Kesehatan > Farmasi
Divisions: Program Studi D3 Farmasi
Depositing User: Elvia Ikasari
Date Deposited: 06 Apr 2019 09:59
Last Modified: 06 Apr 2019 13:19
URI: http://repository.akfarsurabaya.ac.id/id/eprint/31

Actions (login required)

View Item View Item