PENGARUH PENAMBAHAN GULA DAN WAKTU PENYIMPANAN TERHADAP KANDUNGAN VITAMIN C PADA JUS TOMAT (Lycopersicum sp.) DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETRI UV-VIS

Tanti, Fasdini Dwi and Devianti, Vika Ayu and Amalia, Anisa Rizki PENGARUH PENAMBAHAN GULA DAN WAKTU PENYIMPANAN TERHADAP KANDUNGAN VITAMIN C PADA JUS TOMAT (Lycopersicum sp.) DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETRI UV-VIS. Akademi Farmasi Surabaya.

[img] Text
ARTIKEL ILMIAH_13515026_FASDINI DWI TANTI.pdf

Download (148kB)

Abstract

Tomat merupakan salah satu komoditi sayuran yang berpotensi multiguna dan memiliki kandungan vitamin C didalamnya. Tomat dapat dimanfaatkan secara langsung atau diolah dalam bentuk jus. Dalam proses pembuatan jus tomat, perlu adanya penambahan gula sebagai pemanis. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan gula dan lama penyimpanan terhadap kadar vitamin C dalam jus tomat menggunakan metode spektrofotometri UV-Vis. Penelitian ini dilakukan secara ekperimental dengan variasi penambahan gula 5% dan tanpa penambahan gula dengan lama waktu penyimpanan 0, 30 dan 60 menit. Kadar vitamin C dalam sampel jus tomat yang tidak dilakukan penambahan gula pada 0, 30 dan 60 menit masing-masing adalah sebesar 485,84±2,16 ppm, 482,57±1,98 ppm dan 479,08±0,94 ppm. Sedangkan kadar vitamin C dalam jus tomat yang dilakukan penambahan gula pada 0, 30 dan 60 menit memiliki kadar masing-masing sebesar 488,51±1,23 ppm, 484,61±1,87 ppm dan 481,13±0,62 ppm. Kata kunci : jus, tomat,gula, vitamin C, spektrofotometri UV-Vis

Item Type: Article
Subjects: Kesehatan > Farmasi > Kimia Farmasi
Depositing User: Elvia Ikasari
Date Deposited: 10 Apr 2019 06:20
Last Modified: 10 Apr 2019 06:20
URI: http://repository.akfarsurabaya.ac.id/id/eprint/140

Actions (login required)

View Item View Item